Text
Manajemen Pengembangan Kurikulum PAUD Teori dan Aplikasi
Buku ini akan mengulas secara mendalam mengenai manajemen pengembangan kurikulum PAUD. Mulai dari teori, hingga pengaplikasiannya. Di dalam buku ini, pembaca akan mendapatkan pengenalan tentang manajemen pengembangan kurikulum secara umum, pengenalan tentang satuan pendidikan anak usia dini secara menyeluruh, hingga tentang manajemen pengembangan kurikulum PAUD. Dilengkapi pula dengan studi kasus pengembangan kurikulum PAUD di KBIT Al Furqon serta play group Genus. Buku ini sangat cocok untuk digunakan oleh pengajar PAUD dan juga mahasiswa yang berkuliah di jurusan PG PAUD.
Jika berbicara tentang manajemen pengembangan kurikulum PAUD, hal tersebut menjurus pada usaha pengembangan kurikulum dari kurikulum sebelumnya kepada kurikulum yang sedang berlaku saat ini dengan pola pikir manajemen yang terdiri dari fungsi perencanaan, pengorganisasian, implementasi, dan evaluasi di lembaga PAUD. Manajemen PAUD memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah PAUD karena tolok ukur keberhasilan sebuah PAUD tidak lepas dari manajemen yang baik. Secara umum dan keseluruhan, komponen program manajemen PAUD mencakup pokok bahasan seperti kompetensi anak usia dini yang harus dikembangkan, kurikulum, materi kegiatan, pelaksanaan kegiatan, tempat kegiatan, proses pembelajaran, media pembelajaran, buku administrasi PAUD, dan yang lainnya.
Tidak tersedia versi lain